ANALISIS TERJADINYA FLAP TIDAK DAPAT DIGERAKKAN DARI 0 SAMPAI 15 UNIT PADA PESAWAT BOEING 737-200

YOLAN ESTER LEPAR, ELVIANZY (2021) ANALISIS TERJADINYA FLAP TIDAK DAPAT DIGERAKKAN DARI 0 SAMPAI 15 UNIT PADA PESAWAT BOEING 737-200. Tugas Akhir thesis, SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KEDIRGANTARAAN YOGYAKARTA.

[img] Text (INTISARI)
ABSTRAK - ELVIANZY YOLAN ESTER LEPAR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (61kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I - ELVIANZY YOLAN ESTER LEPAR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (191kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II - ELVIANZY YOLAN ESTER LEPAR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (339kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III - ELVIANZY YOLAN ESTER LEPAR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (279kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA - ELVIANZY YOLAN ESTER LEPAR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (66kB)
Official URL: http://sttkd.ac.id/

Abstract | Intisari

Seiring perkembangan waktu, teknologi dan ilmu pengetahuan di dunia penerbangan yang semakin maju, semakin komplek juga masalah-masalah yang terjadi pada sebuah sistem atau komponen pada pesawat terbang. Perawatan atau maintenance menjamin sistem atau komponen layak untuk digunakan. Pesawat Boeing 737-200 dilengkapi dengan flight control system. Flap pada bagian trailing edge flaps pada wings pesawat, berfungsi menambah gaya angkat dan gaya hambat pada saat take off maupun landing dengan merubah CL. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor penyebab, akibat terjadinya Flap tidap dapat digerakkan dari 0 sampai 15 unit pada Trailing Edge Flap System dan cara penanggulangannya agar dapat bekerja kembali secara normal. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif berdasarkan permasalahan yang ada, sumber data diambil langsung dari studi pustaka, literartur, penelitian terdahulu. Data tersebut dianalisa menggunakan teknik pengumpulan data yaitu mencari, mencatat, dan mengumpulkan semua secara objektif dan apa adanya sesuai dengan hasil observasi dan wawancara di lapangan, reduksi data yaitu mendapatkan data yang diperoleh dari observasi dan dokumentasi. Display data yaitu menyajikan data yang diperoleh dari observasi dan dokumentasi di Hanggar Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari dokumen atau catatan perusahaan dan sumbernya secara langsung dari hasil wawancara. Lalu data sekunder yang diambil dari jurnal yang berkaitan. Metode yang dilakukan untuk mengumpulkan data meliputi studi Pustaka dan wawancara. Flap tidak dapat digerakkan dari 0 sampai 15 unit disebabkan jackscrew ballnut mengalami kemacetan atau terjepit karena kurangnya pelumasan baik pada oil reservoir atau sepanjang jackscrew pada flap yang akan menyebabkan aus dan rusaknya jackscrew dan berakibat pula pada kinerja flap system. Penanggulangannya yaitu replacement new jackscrew yang mengalami masalah. Harus dilakukan pemeriksaan atau perawatan Trailing Edge Flap System secara berkala sesuai dengan maintenance manual yang berlaku. Hal ini merupakan salah satu yang dapat dilakukan agar tidak terjadi permasalahan yang sama. Kata kunci : Maintenance, Trailing Edge Flap System, Jackscrew ballnut

Tipe Koleksi: Thesis (Tugas Akhir)
Subjek: Aircraft Components > Wing (sayap)
Contributors:
ContributionPembimbingNIDNEmail
ContributorIrmawan, Erwhin0514029001UNSPECIFIED
Program Studi: D3 Aeronautika
Diposting Oleh: Admin Perpustakaan
Tanggal Diposting: 19 Nov 2021 03:56
Terakhir diubah: 19 Nov 2021 03:56
URI: https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/1917

Actions (login required)

View Item View Item