Riduanta Sirait, Tison (2021) ANALISIS SISTEM KERJA DAN PENGECEKAN HYDRAULIC SYSTEM B PADA PESAWAT BOEING 737-200. Tugas Akhir thesis, SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KEDIRGANTARAAN YOGYAKARTA.
![]() |
Text (INTISARI)
ABSTRACT - TISON RIDUANTA SIRAIT.pdf Restricted to Registered users only Download (112kB) |
![]() |
Text (BAB I)
BAB I - TISON RIDUANTA SIRAIT.pdf Restricted to Registered users only Download (229kB) |
![]() |
Text (BAB II)
BAB II - TISON RIDUANTA SIRAIT.pdf Restricted to Registered users only Download (449kB) |
![]() |
Text (BAB III)
BAB III - TISON RIDUANTA SIRAIT.pdf Restricted to Registered users only Download (743kB) |
![]() |
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA - TISON RIDUANTA SIRAIT.pdf Restricted to Registered users only Download (74kB) |
Abstract | Intisari
Hydraulic System B merupakan sistem kedua yang ada pada pesawat Boeing 737-200 yang berfungsi membantu sistem utama yaitu sistem A untuk memaksimalkan performa pesawat, sehingga pengontrolan secara terus menerus dan pengecekan rutin yang dilaksanakan secara ketat harus dilakukan demi mencegah terjadinya kerusakan pada komponen, maka harus mengetahui dan mempelajari bagaimana sistemnya bekerja, mengidentifikasi kerusakan yang terjadi dan apa dampaknya..1 Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yaitu menjelaskan Hydraulic System B pada pesawat Boeing 737-200 secara rinci dan menyeluruh. Analisis data yang digunakan yaitu analisis kualitatif yang hanya menggambarkan dalam penulisannya sehingga tidak menggunakan angka ataupun perhitungan. Metode pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara, observasi, dan studi pustaka. 2 Kerusakan yang biasanya terjadi pada hydraulic system B adalah hydraulic fluid low dan pressure above/below normal. Hal tersebut disebabkan oleh indicator/transmitter, electric motor-driven pump (EMDP) dan relief valve yang mengalami kerusakan atau malfungsi, untuk mengatasi kerusakan tersebut perlu dilakukan perbaikan dan pengantian sesuai dengan referensi Aircraft Maintenance Manual (AMM). Kerusakan pada Hydraulic System B dapat membuat pesawat mengalami keterlambatan penerbangan bahkan gagal terbang karena pesawat harus melakukan maintenance untuk perbaikan terlebih dahulu, atau dapat diterbangkan kembali tetapi dengan syarat tertentu, hal tersebut diatur pada dokumen MEL( Minimum Equipment List). Kata Kunci : Hydraulic System B, EMDP, AMM, MEL.
Tipe Koleksi: | Thesis (Tugas Akhir) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Subjek: | Aircraft System > Hydraulic System | ||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Program Studi: | D3 Aeronautika | ||||||||
Diposting Oleh: | Admin Perpustakaan | ||||||||
Tanggal Diposting: | 24 Nov 2021 06:30 | ||||||||
Terakhir diubah: | 14 Nov 2023 07:16 | ||||||||
URI: | https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/1955 |
silahkan login terlebih dahulu untuk melihat text diatas, jika belum mempunyai akun anda dapat mendaftar akun digilib silahkan Klik disini
![]() |
View Item |