EVALUASI PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN PADA MASKAPAI GARUDA INDONESIA DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL ADI SOEMARMO SOLO

Puspita Dewi, Ari (2021) EVALUASI PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN PADA MASKAPAI GARUDA INDONESIA DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL ADI SOEMARMO SOLO. Tugas Akhir thesis, SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KEDIRGANTARAAN YOGYAKARTA.

[img] Text
INTISARI - ARI PUSPITA DEWI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (73kB)
[img] Text
BAB I - ARI PUSPITA DEWI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (282kB)
[img] Text
BAB II - ARI PUSPITA DEWI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (287kB)
[img] Text
BAB III - ARI PUSPITA DEWI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (444kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA - ARI PUSPITA DEWI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (83kB)
Official URL: http://sttkd.ac.id/

Abstract | Intisari

Pada awal tahun 2020 Indonesia diguncang oleh penyakit Covid-19. Penyakit ini disebabkan oleh koronavirus sindrom pernapasan akut berat 2 (SARS-CoV-2). Penerapan protokol kesehatan saat ini sangat dianjurkan oleh pemerintah pusat maupun daerah, guna mencegah terjadinya penyebaran virus corona yang semakin banyak. Maskapai Garuda Indonesia tentunya mulai melakukaan perubahan berdasarkan protokol kesehatan yang telah ditentukan oleh pemerintah. Penelitian ini dilaksanakan di PT. Gapura Angkasa pada Maskapai Garuda Indonesia Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo Solo selama satu bulan terhitung mulai dari 1 januari sampai 31 januari 2021 di kawasan Bandara tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan tujuan untuk mengetahui penerapan protokol kesehatan pada maskapai Garuda Indonesia di Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo Solo. Dalam penelitian kualitatif ini terdapat data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi foto. Hasil penelitian ini adalah bahwa maskapai Garuda Indonesia benar-benar menerapkan protokol kesehatan yang telah ditentukan dengan baik, hal tersebut terbukti dengan adanya dokumentasi foto, hasil checklist observasi dan wawancara dengan pihak yang terkait. Namun apabila terdapat penumpang yang tidak menginginkan physical distancing di dalam pesawat, pihak maskapai mengizinkan akan tetapi apabila ada sesuatu hal yang terjadi dikemudian hari pihak maskapai tidak bertanggungjawab. Sehubungan dengan itu penumpang harus mengisi “form of indemnity” (surat pernyataan) dari maskapai Garuda Indonesia. Kata Kunci : Penerapan protokol kesehatan maskapai Garuda Indonesia

Tipe Koleksi: Thesis (Tugas Akhir)
Subjek: Flight and Airport Management > Safety Management System
Contributors:
ContributionPembimbingNIDNEmail
ContributorDanang Maulana, Adipura0529118801UNSPECIFIED
Program Studi: D3 Manajemen Transportasi
Diposting Oleh: Admin Perpustakaan
Tanggal Diposting: 18 Jan 2022 01:08
Terakhir diubah: 18 Jan 2022 01:08
URI: https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/2128

Actions (login required)

View Item View Item