PERAN PENGAWASAN PETUGAS APRON MOVEMENT CONTROL (AMC) PT. ANGKASA PURA I (PERSERO) TERHADAP PERGERAKAN KENDARAAN DAN ALAT PROYEK PENGERJAAN FUEL HYDRANT PIT DI YOGYAKARTA INTERNATIONAL AIRPORT (YIA)

Bey La Giralda, Hawin (2021) PERAN PENGAWASAN PETUGAS APRON MOVEMENT CONTROL (AMC) PT. ANGKASA PURA I (PERSERO) TERHADAP PERGERAKAN KENDARAAN DAN ALAT PROYEK PENGERJAAN FUEL HYDRANT PIT DI YOGYAKARTA INTERNATIONAL AIRPORT (YIA). Tugas Akhir thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaran.

[img] Text
INTISARI - HAWIN BEY LA GIRALDA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (97kB)
[img] Text
BAB I - HAWIN BEY LA GIRALDA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (234kB)
[img] Text
BAB II - HAWIN BEY LA GIRALDA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (427kB)
[img] Text
BAB III - HAWIN BEY LA GIRALDA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (211kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA - HAWIN BEY LA GIRALDA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (181kB)
Official URL: https://sttkd.ac.id/

Abstract | Intisari

Bandar udara bukan hanya tempat naik turun penumpang dan bongkar muat kargo, lebih penting dari itu keselamatan pergerakan pesawat selama berada di daerah sisi udara menjadi harga mati. Memastikan keamanan dan keselamatan pesawat selama di sisi udara adalah tugas dari petugas Apron Movement Control (AMC). Tujuan penelitian 1) Untuk mengetahui peran pengawasan petugas Apron Movement Control terhadap pergerakan kendaraan dan alat–alat proyek Fuel Hydrant Pit. 2)Untuk mengetahui ketentuan-ketentuan pergerakan di sisi udara 3) Untuk mengetahui Sanksi apa yang diberikan kepada pelanggar ketetuan pergerakan sisi udara di Yogyakarta International Airport. 4). Mengetahui apa kendala yang dihadapi petugas Apron Movement Control (AMC) dalam melakukan tugas pengawasan sisi udara Penelitian ini dilakukan di Yogyakarta International Airport (YIA). Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif, sedangkan metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pertimbangan kemungkinan data yang diperoleh di lapangan berupa data dalam bentuk fakta yang perlu adanya analisis secara mendalam. Penelitian ini dilakukan di Yogyakarta International Airport yang berada di Kabupaten KulonProgo. Jenis data yang dikumpulkan yaitu data primer dan data sekunder sedangkan Teknik pengumpulan data menggunakan Teknik studi Pustaka yang berasal dari artikel maupun jurnal dan triangulasi data yaitu dengan metode wawancara petugas Apron Movement Control (AMC), observasi lingkungan dan dokumentasi kegiatan penelitian. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan adalah tugas dan tanggung jawab petugas Apron Movement Control sangat berkaitan dengan keamanan dan keselamatan pesawat selama di apron, seluruh pergerakan di sisi udara harus selalu dalam pemantauan dan pengawasan petugas Apron Movement Control. Dengan adanya pengerjaan proyek fuel hydrant pit di Yogyakarta International Airport serta masalah kurangnya personil petugas AMC mengakibatkan kurang optimalnya peran pengawasan petugas AMC. Kata Kunci : Pengawasan, Apron Movement Control, Fuel Hydrant Pit

Tipe Koleksi: Thesis (Tugas Akhir)
Subjek: Aviation Profession > Apron Movement Control
Contributors:
ContributionPembimbingNIDNEmail
ContributorPrayudhista, Eka0510097901UNSPECIFIED
Program Studi: D3 Manajemen Transportasi
Diposting Oleh: Admin Perpustakaan
Tanggal Diposting: 14 Feb 2022 07:29
Terakhir diubah: 14 Feb 2022 07:29
URI: https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/2185

Actions (login required)

View Item View Item