Habib, Baharudin (2020) ANALISIS PENGGUNAAN AIRSIDE BANDAR UDARA TUNGGUL WULUNG CILACAP SEBAGAI TEMPAT LATIHAN TERBANG BAGI FLYING SCHOOL. Tugas Akhir thesis, SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KEDIRGANTARAAN YOGYAKARTA.
![]() |
Text (ABSTRAK)
INTISARI.pdf Restricted to Registered users only Download (52kB) |
![]() |
Text (BAB I)
BAB 1.pdf Restricted to Registered users only Download (287kB) |
![]() |
Text (BAB II)
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (592kB) |
![]() |
Text (BAB III)
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (161kB) |
![]() |
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR ISI.pdf Restricted to Registered users only Download (77kB) |
Abstract | Intisari
Bandar udara mempunyai peran sebagai simpul dalam jaringan transportasi udara yang digambarkan sebagai titik lokasi bandar udara yang menjadi pertemuan beberapa jaringan dan rute penerbangan sesuai hierarki bandar udara. Terkait dengan pemantauan pesawat udara sisi darat, maka dalam hal ini Petugas AMC berwenang untuk mengatur dan mengawasi seluruh pergerakan pesawat udara baik pesawat flying school maupun pesawat komersil di area apron dan runway. Kasus yang sering terjadi saat ini di Bandar Udara Tunggul Wulung Cilacap adalah siswa flying school sering melakukan tindakan seperti tidak mematuhi dan tidak mentaati perintah Petugas AMC. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kendala yang dihadapi Petugas AMC dalam menjalankan tugasnya dan untuk mengetahui upaya Petugas AMC dalam menjamin keamanan dan kelancaran praktik latihan flying school maupun penerbangan komersil di Bandar Udara Tunggul Wulung Cilacap. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan cara pengumpulan data primer berupa wawancara/diskusi dan pengumpulan data sekunder diperoleh dari Standard Operational Procedure AMC dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah petugas AMC mengalami kendala seperti siswa flying school yang cenderung untuk mengabaikan peraturan dan perintah petugas AMC. Para siswa melakukan tindakan seperti memarkir pesawatnya secara tidak teratur. Hal tersebut bisa memicu terjadinya kecelakaan. Sehingga petugas AMC melakukan upaya seperti menegur melalui cara lisan atau tertulis. Apabila siswa tetap bersikeras dengan melakukan tindakan tersebut maka petugas AMC wajib untuk memberi sanksi. Sanksi tersebut minimal seperti mengambil PAS bandar udara milik siswa yang tidak patuh.
Tipe Koleksi: | Thesis (Tugas Akhir) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Subjek: | Airport > Airside (Daerah dalam pengawasan) | ||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Program Studi: | D3 Manajemen Transportasi | ||||||||
Diposting Oleh: | Admin Perpustakaan | ||||||||
Tanggal Diposting: | 04 Mar 2021 02:32 | ||||||||
Terakhir diubah: | 12 Jan 2022 06:30 | ||||||||
URI: | https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/875 |
silahkan login terlebih dahulu untuk melihat text diatas, jika belum mempunyai akun anda dapat mendaftar akun digilib silahkan Klik disini
![]() |
View Item |