EGIARTI, ERLINA (2021) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN CITRA MEREK TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN JASA PENERBANGAN CITILINK. Skripsi thesis, STTKD Sekolah Tinggi Teknologi KeDirgantaraan.
![]() |
Text (INTISARI)
ABSTRAK SKRIPSI - ERLINA EGIARTI_1.pdf Download (78kB) |
![]() |
Text (BAB I)
BAB I SKRIPSI - ERLINA EGIARTI_2.pdf Download (229kB) |
![]() |
Text (BAB II)
BAB II SKRIPSI - ERLINA EGIARTI_3.pdf Download (728kB) |
![]() |
Text (BAB III)
BAB III SKRIPSI - ERLINA EGIARTI_4.pdf Download (482kB) |
![]() |
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA SKRIPSI - ERLINA EGIARTI_5.pdf Download (88kB) |
Abstract | Intisari
Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Citra Merek Terhadap Loyalitas Konsumen Jasa Penerbangan Citilink. Skripsi. Prodi DIV Manajemen Transportasi Udara, Jenjang Sarjana, Program Diploma IV, Sekolah Tinggi Teknolgi Kedirgantaraan Yogyakarta, Pembimbing: Gallis Nawang Ginusti, S.Pd., M.A. Penulis: Erlina Egiarti INTISARI Peningkatan jumlah penumpang transportasi udara menjadi peluang yang baik untuk menjalankan persaingan bisnis pada sektor jasa penerbangan, sehingga setiap maskapai memiliki keunggulan untuk menjadi bahan pertimbangan masyarakat. Salah satunya dengan memberikan kualitas pelayanan yang impresif dan membangun citra positif yang akan berdampak pada loyalitas konsumen. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan citra merek terhadap loyalitas konsumen jasa penerbangan Citilink. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa kuesioner. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling terhadap 100 responden yang merupakan konsumen yang telah menggunakan Maskapai Citilink lebih dari satu kali di Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda yang diolah menggunakan software SPSS 15.0. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen melalui uji T dengan Thitung sebesar 5.903 ≥ Ttabel sebesar 1.98472 serta diperoleh indikator rata-rata skor 354.4 yang artinya secara umum responden memberikan penilaian setuju bahwa kualitas pelayanan dari Maskapai Citilink sudah baik. Adapun pada citra merek berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen dengan Thitung sebesar 4.993 ≥ Ttabel sebesar 1.98472 serta diperoleh indikator rata-rata skor 353.6 yang artinya secara umum responden memberikan penilaian setuju bahwa citra merek dari Maskapai Citilink sudah baik. Sedangkan Uji F menyatakan bahwa kualitas pelayanan dan citra merek secara simultan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen dengan Fhitung sebesar 131.479 ≥ Ftabel 3.09. Hasil pengujian koefisien determinasi (R2 ) = 0.726 yang menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan citra merek secara bersama-sama mempengaruhi loyalitas konsumen sebesar 72.5% dan sisanya sebesar 27.5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata kunci: Kualitas Pelayanan, Citra Merek, Loyalitas Konsumen.
Tipe Koleksi: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Subjek: | Aviation Service > Passenger Services | ||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Program Studi: | D4 Manajemen Transportasi Udara | ||||||||
Diposting Oleh: | Ady Ady | ||||||||
Tanggal Diposting: | 19 Oct 2021 04:11 | ||||||||
Terakhir diubah: | 12 Jan 2022 07:39 | ||||||||
URI: | https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/1779 |
silahkan login terlebih dahulu untuk melihat text diatas, jika belum mempunyai akun anda dapat mendaftar akun digilib silahkan Klik disini
![]() |
View Item |