PENANGANAN PENGADUAN PELANGGAN TERHADAP PELAYANAN PT ANGKASA PURA I (PERSERO) DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN HASANUDDIN MAKASSAR

Affifah, Dwi (2020) PENANGANAN PENGADUAN PELANGGAN TERHADAP PELAYANAN PT ANGKASA PURA I (PERSERO) DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN HASANUDDIN MAKASSAR. Tugas Akhir thesis, SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KEDIRGANTARAAN YOGYAKARTA.

[img] Text (ABSTRAK)
INTISARI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (54kB)
[img] Text (BAB I)
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (188kB)
[img] Text (BAB II)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (257kB)
[img] Text (BAB III)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (163kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (51kB)
Official URL: https://digilib.sttkd.ac.id/

Abstract | Intisari

PT. Angkasa Pura I (persero) adalah sebuah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memberikan pelayanan lalu lintas udara dan bisnis bandar udara kawasan Indonesia bagian Timur. Bandar Udara Sultan Hasanuddin merupakan salah satu bandar udara yang dikelola oleh PT Angkasa Pura I. PT Angkasa Pura I sebagai pengelola bandar udara harus bisa memberikan pelayanan prima sehingga pihak pengguna jasa akan merasa puas. Salah satu bentuk pelayanan kepada pengguna jasa PT Angkasa Pura I memberikan kesempatan kepada pengguna jasa untuk melakukan pengaduan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana mekanisme pengaduan pelanggan pada PT Angkasa Pura di Bandar Udara Sultan Hasanuddin Makasar dan bagaimana penanganan pengaduan pelanggan oleh PT. Angkasa Pura I. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif. Sumber data yang digunakan diperoleh dari data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara, sedangkan data sekunder diperoleh dari dokumen yang diambil dari PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makasar. Data yang didapat kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis interaktif dari Miles dan Huberman yang terdiri atas reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan/verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mekanisme pengaduan pelanggan terhadap pelayanan PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar dapat melalui, Email, Twiter, Facebook, Phone (contact center 172), Kotak saran, Lapor, atau melalui Customer Service. Penanganan pengaduan pelanggan pada PT Angkasa Pura I yaitu melalui tahapan, 1. Mendengarkan keluhan yang datang dari pelanggan, 2. Mengerti masalah pihak yang bersangkutan. 3. Menjelaskan proses yang akan dilakukan oleh perusahaan untuk memecahkan masalah tersebut. 4. Memberikan informasi secara detail kapan keluhan tersebut dapat terselesaikan dan dengan siapa pelanggan dapat menghubungi.

Tipe Koleksi: Thesis (Tugas Akhir)
Subjek: Airport Service > Customer Service
Contributors:
ContributionPembimbingNIDNEmail
UNSPECIFIEDSutarwati, Sri0528076301UNSPECIFIED
Program Studi: D3 Manajemen Transportasi
Diposting Oleh: Admin Perpustakaan
Tanggal Diposting: 08 Mar 2021 02:09
Terakhir diubah: 18 Jan 2022 01:38
URI: https://digilib.sttkd.ac.id/id/eprint/918

Actions (login required)

View Item View Item